Monday, May 27, 2013

Aerial by Sitta Karina

Aerial. Mungkin sesuatu yang cukup asing di telinga kita. Tapi tidak untuk bangsa Cahaya dan bangsa Kegelapan. Yaa, setidaknya itulah yang diimajinasikan Sitta dalam novelnya. Sitta mendeskripsikan bahwa Aerial adalah suatu wilayah yang berupa dataran mengapung diantara jurang tak berdasar yang terletak diantara wilayah bangsa Cahaya dan bangsa Kegelapan. Oleh kedua tetua bangsa tersebut, Aerial termasuk wilayah yang dilarang. Dataran mengapung itu dikatakan terkutuk, karena di dataran tersebut penuh dengan hutan yang tak terjamah dan dihuni oleh ratusan Urla. Namun, sebenarnya Aerial adalah dataran yang spesial dan hanya orang-orang yang terpilih oleh Aerial itu sendirilah yang dapat keluar masuk Aerial dengan selamat. Mereka adalah Sadira dan Hassya.
Sadira si Putri Matahari dari bangsa Cahaya dan Hassya sang Pangeran Dingin dari bangsa Kegelapan. Bangsa mereka merupakan musuh bebuyutan. Perang terjadi sejak 2 abad silam. Ketika Sadira dan Hassya jatuh cinta pada saat awal pertemuan mereka, mereka tidak ingin peperangan antar bangsa mereka terjadi. Keputusan mereka juga didukung oleh Toireann, sang Putra Mahkota Kegelapan yang ternyata juga menjalin kasih dengan Putri Isla, saudara sepupu bangsawan Putri Matahari, Sadira. Ada juga Nenna, sahabat Sadira yang menemukan kembali Ginta, adik satu-satunya yang pernah hilang, yang ternyata telah diangkat saudara oleh Hassya dan menjadi koloni bangsa Kegelapan. Mereka menyusun rencana untuk mencegah terjadinya perang, namun hal ini tidak semudah yang mereka duga. Campur tangan Keir, penasihat Raja Righ, Raja Kegelapan, yang ternyata adalah seorang penyihir, berusaha agar perang tetap terjadi. Ambisinya untuk menjadi kuat dan tak terkalahkan, membuatnya haus akan darah Putri Matahari. Menurut legenda yang telah diceritakan oleh Nenek Rhona, Nenek dari Putri Matahari, hanya pemanggil Linc, si kuda terbang putih yang dapat mencegah perang terjadi dengan bantuan Eripia. Siapakah yang dapat memanggil Linc yang kabarnya hanya legenda? Siapa Eripia itu? Bagaimana memanggil mereka? Sebuah rahasia, satu per satu terkuak tentang Aerial, Nenek Rhona dan Hassya. Bagaimana mereka bisa menghentikan peperangan? Apa rahasia yang Aerial, Nenek Rhona dan Hassya simpan? Dapatkah Sadira, Putri Matahari yang penuh energi dan Hassya sang Pangeran Dingin yang seperti vampir tanpa taring tersebut bersatu? Kisah cinta terlarang ini, dikemas Sitta dengan imaji yang tinggi dan fantasi yang menarik. Bagi pecinta fantasi, novel ini mengagumkan dan mampu membawa imaji kita ke tingkatan yang relatif tinggi.

follow Sitta Karina

0 comments:

Post a Comment